Belajar Perulangan Dengan FOR dan Menempatkan Posisi dengan GOTOXY

usahawan-maju

usahawan-maju | Belajar Perulangan Dengan FOR dan Menempatkan Posisi dengan GOTOXY -  Terkadang dalam pembuatan program applikasi kita membutuhkan eksekusi yang dilakukan secara berulang kali atau biasa kita kenal perulangan. Cara melakukan biasanya bisa menggunakan Do dan While , While , dan For tergantung anda menginginkan menggunakan perintah yang mana. Ketiga cara tersebut bisa kita gunakan sesuai kebutuhan alur perulangan yang kita kehendaki.

http://usahawan-maju.blogspot.com/2014/12/belajar-perulangan-dengan-for-dan.html


Pada postingan kali ini saya akan mencoba share atau bagikan pengalaman saya menggunakan bahasa C++ yang menggunakan perintah for saat melakukan perulangan yang saya inginkan. Menurut saya, pada dasarnya saat kita melakukan perulangan kita hanya butuh menentukan nilai awal dan nilai akhir. Nilai awal biasa di asumsikan sebagai posisi awal atau nilai pertama dan nilai akhir adalah saat dimana perulangan itu harus diakhiri atau berakhir (nilai akhir), diantara nilai awal dan akhir biasanya ada tanda aritmatika lebih besar , lebih kecil, sama dengan, lebih besar sama dengan atau lebih kecil sama dengan. Untuk memudahkan patokan dari nilai, sering kali kita membutuhkan sebuah variable untuk menyimpan nilai awal dan nilai akhir untuk dimasukkan dalam perintah for atau perulangan. Agar lebih jelasnya berikut contoh script perulangan yang saya buat, semoga bisa dipahami :

#include<iostream.h>
 #include<stdio.h>
 #include<conio.h>
 #include<iomanip.h>

 void main()
 {  double gaji_pokok, tunjangan, pph, total_gaji_bersih;
      char nip[15],nama1[30], lanjut1;
      cout<<setprecision(12);
//tulisan berjalan
 int i,k,j;

for (i=1;i<=30;i++)

    { for (j=1;j<=1000;j++)

        { for (k=1;k<=1000;k++)

    gotoxy(i,1); cout<<" TUGAS ALGORITMA KELAS C\n\n\n\n";
         }
        }
    gotoxy(2,4);cout<<"NIP               :0608501"<<endl;
gotoxy(2,5);cout<<"NAMA              :NOVA OPANG"<<endl;
gotoxy(2,6);gaji_pokok=1635700;
gotoxy(2,7);cout<<"GAJI POKOK        :Rp."<<gaji_pokok<<endl;
     tunjangan=0.15*gaji_pokok;
     pph=0.1*(gaji_pokok+tunjangan);
      total_gaji_bersih=(gaji_pokok+tunjangan)-pph;
gotoxy(2,8);cout<<"TUNJANGAN         :"<<"Rp."<<tunjangan<<endl;
gotoxy(2,9);cout<<"PPH               :"<<"Rp."<<pph<<endl;
gotoxy(2,10);cout<<"TOTAL GAJI BERSIH :"<<"Rp."<<total_gaji_bersih;

     getch();
}
Sekedar tambahan keterangan dan bantuan belajar, berikut ada vidio dari cara belajar C++  menggunakan FOR yang saya ambil dari youtube.



Vidio diatas hanya tutorial tambahan yang saya sertakan yang saya harapkan bisa membantu Anda dalam memahami dan mempelajari bahasa pemrograman C++ pada tahapan perulangan yang menggunakan instruksi for. Jika masih belum jelas bisa Anda putar vidio tersebut secara berulang kali sampai Anda bisa memahami sesuai tingkat pemahaman dan kebutuhan Anda. Semoga artikel postingan ini bermanfaat dan membantu. Terimakasih sudah berkunjung

usahawan-maju
Belajar Perulangan Dengan FOR dan Menempatkan Posisi dengan GOTOXY | 5